Bulan Desember adalah "bulan Natal" bagi semua warga NTT, apalagi bagi warga GSJA. Perayaan Natal sudah menjadi program setiap tahun. Dan Natal bersama kali ini dilaksanakan di GSJA Algo Nobi Nobi Soe TTS yang digembalakan oleh Pdt. Yakob Sobaba, STH, dan Pdt. Berolens Taek.
Natal yang diawali dengan puji-pujian yang tentunya berthemakan natal. puji-pujian bersama tim musik dari GSJA Karang Teguh kupang yang digembalakan oleh Pdt. Marta Djami Taek. Kemudian dilanjutkan dengan pembakaran lilin oleh beberapa perwakilan. Sedangkan khotbah oleh Pdt. Paul Lawalata, STH. Dalam khotbahnya yang bertemakan : "Yesus Tuhan bagi semua orang". Kebaktian yang berlangsung cukup unik karena kebaktian baru dimulai jam 9-11.30 malam, itu terlihat meriah karena dihadiri oleh kurang lebih 400 orang.
Dalam khotbahnya beliau mengatakan dan lebih jauh menjelaskan bahwa Kristus datang bukan hanya untuk orang kristen, orang GSJa saja tetapi Dia datang untuk segala jenis manusia, tanpa mengenal suku, agama dan budaya.
Menurut beliau Yesus datang untuk
I. Menyelamatkan semua orang
II. Menyertai semua orang
III. Menyelamatkan dan memberikan hidup kekal kepada semua orang.
Demikian penjelasan khotbahnya yang disambut dengan baik oleh para jemaat, simpatisan maupun tamu yang hadir dalam acara perayaan natal tersebut.
Tampak hadir juga Kepala Desa setempat, mantan BANWAS bapak Alsa Nakamnanu, juga Ketua Panitia Natal Bpk Daud Nakmananu.masing-masing memberikan pesan kesan natal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar